Rabu, 19 Februari 2025
Djogja Info

Jadwal PSS Sleman Selanjutnya di Liga 1 Lawan Persis Solo, Jumat 7 Juli

Jadwal PSS Sleman Selanjutnya di Liga 1 Lawan Persis Solo, Jumat 7 Juli. (dok PSS Sleman)
Jadwal PSS Sleman Selanjutnya di Liga 1 Lawan Persis Solo, Jumat 7 Juli. (dok PSS Sleman)

Djogjainfo – Jadwal PSS Sleman selanjutnya di kompetisi Liga 1 melawan Persis Solo pada Jumat (7/4) mendatang.

PSS Sleman sebelumnya berhasil menang tipis 0-1 melawan tuan rumah Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.

Baca juga: Tandang ke Markas FC Bekasi City, PSIM Jogja Bawa Cristian Gonzales

Satu-satunya gol dari PSS Sleman dicetak oleh Ricky Cawor pada menit ke-48. Setelah laga tersebut, para pemain dari tim Super Elang Jawa ini menjalani pemulihan.

Pelatih Kepala PSS Sleman Marian Mihail mengatakan para pemain sedang dalam kondisi kelelahan setelah menjalani pertandingan yang berat.

Tim pelatih memberikan menu pemukan menyesuaikan kondisi dari para pemain.

Mereka yang ikut bermain dengan waktu yang pendek serta yang tak diturunkan saat laga melawan Bali United maka diberikan latihan pemulihan secara aktif.

Sedangkan untuk pemain yang bermain selama 90 menit diberi pemulihan dengan mandi air hangat, SPA (Sanitas Per Aquam).

Leave a Reply