Rabu, 11 September 2024
Djogja Info

Peringatan Dini Cuaca di Jogja, Waspada Hujan Lebat Senin Sore Ini

cuaca di jogja hari ini. (djogjainfo.com)
cuaca di jogja hari ini. (djogjainfo.com)

Yogyakarta, Djogjainfo – BMKG Yogyakarta mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang pada Senin (17/10) siang.

Prakirawan BMKG DIY dalam keterangannya menyebut potensi hujan sedang hingga lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang pada puul 14.35 WIB.

Baca juga: BMKG: Prediksi Cuaca di Jogja, Kamis 11 Agustus 2022

Adapun wilayahnya yakni di Kabupaten Kulon Progo meliputi Lendah, Sentolo dan Pengasih. Kemudian di Gunungkidul ada di Nglipar dan Gedangsari. Lalu di Sleman di Turi dan sekitarnya.

Potensi hujan lebat ini dapat meluas ke wilayah Temon, Wates, Panjatan, Galur, Kokap, Girimulyo, Nanggulan, Samigaluh, dan Kalibawang di Kulon Progo.

Kemudian Bantul di Srandakan, Sanden, Kretek, Pundong, Bambanglipuro, Pandak, Pajangan, Bantul, Jetis, Imogiri.

Termasuk juga Dlingo, Banguntapan, Pleret, Piyungan, Sewon, Kasihan, Sedayu,

Selanjutnya Kabupaten Gunungkidul di Wonosari, Playen, Patuk, Tepus, Semanu, Karangmojo, Ponjong, Rongkop, Girisubo, Tanjungsari, dan Purwosari.

Sementara di Kabupaten Sleman mencakup Gamping, Godean, Moyudan, Minggir, Seyegan, Mlati, Depok, Berbah, Prambanan, Kalasan.

Selain itu juga di Ngemplak, Ngaglik, Sleman, Tempel, Pakem, Cangkringan.

Sedangkan di Kota Jogja, wilayahnya meliputi Tegalrejo, Jetis, Gondokusuman, Danurejan, Gedongtengen.

Baca juga: Prediksi BMKG: Cuaca di Jogja Hujan Sedang, Minggu 14 Agustus 2022

Serta di Ngampilan, Wirobrajan, Mantrijeron, Kraton, Gondomanan, Pakualaman, Mergangsan, Umbulharjo, Kotagede, dan sekitarnya.

“Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pkl 17:30 WIB,” paparnya. (*)

Leave a Reply